Mikel Merino Masih Diincar oleh Arsenal

Bagikan

Arsenal masih akan menjadikan Mikel Merino sebagai incaran mereka di bursa transfer ini. Real Sociedad tidak ingin melepaskan Real Sociedad dengan mudah setelah berhasil meyakinkan Martin Zubimendi untuk tidak pergi ke Liverpool.

Mikel Merino Masih Diincar oleh Arsenal
Mikel Merino tampil mengesankan pada Piala Eropa 2024 lalu, membawa Spanyol menjadi juara.

 

Ingin Uang yang Lebih Banyak

Arsenal sendiri sudah mendekati Merino semenjak dia menjadi bagian dari Spanyol yang menjadi Juara Piala Eropa 2024. Diketahui, Arsenal telah mengajukan tawaran sebesar 21,4 juta pound sterling untuk Merino. Namun, Real Sociedad menolak tawaran tersebut dan meminta Arsenal menaikkan tawaran mereka menjadi 30 juta pound sterling.

Memang Merino sendiri dikabarkan ingin kembali ke Liga Inggris. Dia sebelumnya pernah membela Newcastle pada musim 2017-2018, namun kurangnya waktu bermain membuatnya hengkang ke Real Sociedad. Dia kemudian diberikan kontrak berdurasi tujuh tahun.

Situasi kontraknya ini yang membuat Real Sociedad sedikit kelimpungan. Real Sociedad saat ini telah mengajukan perpanjangan kontrak kepada Merino, namun diketahui Merino menolak kontrak tersebut. Alhasil, jika Merino memang memilih pergi, tentu Real Sociedad ingin menjual Merino dengan harga lebih mahal. Apalagi kabarnya Merino sudah memberikan kesepakatan pribadi dengan Arsenal, sehingga bola panas sekarang berada di tangan Arsenal. Tentunya, jika Arsenal memang menginginkan Merino, Real Sociedad berharap Arsenal mau membayar biaya transfer sesuai keinginan mereka.

Bukan Incaran Satu-Satunya

Mikel Merino Masih Diincar oleh Arsenal
Aaron Ramsdale bisa jadi meninggalkan Arsenal pada bursa transfer ini.

 

Arsenal sendiri tidak hanya mengincar Merino pada bursa transfer ini. Diketahui bahwa Arsenal juga mengincar Joan Garcia, kiper dari klub Espanyol. Ini sebagai langkah pencegahan jika Aaron Ramsdale pindah ke Ajax Amsterdam. Diketahui Ramsdale sendiri tidak lagi betah di Arsenal setelah posisinya sebagai kiper utama Arsenal tergeser oleh David Raya. Ini yang menyebabkan Ramsdale ingin pindah.

Namun, sejauh ini, tawaran Ajax Amsterdam ditolak oleh Arsenal. Mereka berharap jika Ramsdale mau bermain sebagai kiper cadangan untuk Raya. Arteta sendiri juga akan menyayangkan jika seandainya Ramsdale pergi dari Arsenal, karena menurutnya cukup sulit mendapat dua kiper dengan kualitas sama baiknya.

Simak informasi sepak bola terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.